Friday, October 30, 2015

Cara Sukses Pada Saat Magang Kerja.


Semua Orang yang mengikuti magang kerja pasti ingin menjadi seorang pekerja/ karyawan magang yang sukses, namun kebanyakan orang tidak tahu bagaimana caranya untuk menjadi karyawan magang yang sukses. Kali ini saya akan membagikan tips sukses untuk menjadi karyawan magang yang dicari-cari perusahaan.

1. Memberikan kesan pertama yang baik.
Sebagai manusia normal, apabila kita pertama kali bertemu seseorang yang pertama kali dirasakan adalah kesan pertama saat bertemu, karena dari kesan pertama kita dapat menentukan bagaimana sifat orang tersebut. Usahakan pada saat awal masuk tempat magang, kita harus percaya diri, ramah, banyak senyum dan sopan, kita harus bedakan percaya diri dengan pecicilan. Kalau ada yang ngajak berkenalan jangan segan-segan untuk mendatangi dan menyapa dengan sopan.

2.  Cara Berpakaian.
Dimanapun tempat kita magang, cara berpakaian merupakan penanda jati diri perusahaan tempat kita magang, seperti halnya dengan kantoran, semua orang akan berpakaian rapi dengan kemeja dan sebagainya. Tetapi apabila dibengkel kita akan berpakaian bebas karena akan berkotor-kotoran terkena oli. Tapi apabila kita masi ragu untuk berpakaian apa, kita mungkin bisa bertanya kepada atasan atau senior-senior kita ditempat magang tersebut.

3.  Membuat catatan penting.
Hal yang perlu diingat pada saat magang, tujuan kita untuk magang untuk belajar dan menyerap ilmu sebanyak-banyaknya dari tempat kita magang, jadi ada baiknya bagi kita untuk tidak melupakan catatan. Kita tak perlu bingung untuk hal yang akan kita catat, baik itu hal-hal yang penting atau hanya sekedar jadwal kita harus rajin mencatat agar tidak ada informasi yang terlewatkan. Tidak sedikit juga atasan yang senang dengan orang yang suka mencatat karena merupakan orang yang teliti.

4. Jangan Takut untuk bertanya
Sebaiknya pada saat kita magang, apabila kita tidak mengetahui sesuatu lebih baik kita bertanya, meskipun itu hal yang terkecil sekalipun. Sebaiknya kita harus menjauhi pemikiran bekerja sendiri, karena biasanya pada saat magang, kita sangat diperhatikan oleh orang perusahaan tempat kita bekerja, karena kita masih awam / pemula. Ada baiknya kita bertanya kepada senior, atau yang paling mudahnya kita bertanya kepada pengawas seperti supervisor ataupun manager personalia, tentang sistematis pekerjaannya.

5. Berani berpendapat.
Sebagai orang yang magang kebanyakan orang biasanya takut untuk memberikan pendapat, karena sering dianggap pemula / awam, biasanya banyak yang mengucilkan bahkan tidak memperdulikan kita. Tapi sebenarnya pada saat magang merupakan saat yang tepat bagi kita untuk “bersinar”. Dalam mengutarakan pendapat kita harus menggunakan bahasa yang sopan, smart, tahu situasi, dan tidak asal bunyi. Sebenarnya perusahaan sangat senang dengan fresh employer, karena mereka memberikan ide – ide yang masih segar, dan belum pernah didengar, atau juga, mendengar ide dari orang yang sebelumnya belum ada.

6. Memiliki Etika.
Sebagai orang yang magang kerja ada baiknya kita menjadi orang yang berEtika, kebanyakan orang yang magang bingung bagaimana menjadi orang yang ber-Etika. Banyak cara untuk menjadi orang yang ber-Etika, seperti. Tidak pernah terlambat pada saat bekerja, tidak pernah absen. Selalu bersikap sopan, berpakaian rapi. Berbicara dengan sopan, pada saat ada meeting tidak pernah memotong orang lain yang sedang berbicara. Selalu mengikuti aturan perusahaan. Dan yang paling penting tidak membocorkan rahasia perusahaan ditempat kita bekerja kepada siapapun, karena akan berbahaya akibatnya bagi orang yang magang. Seperti susah mencari pekerjaan nantinya, dan tidak mendapat kepercayaan dari orang lain. Adakalanya juga etika seseorang dapat dilihat dari cara dia menyapa orang lain seperti menyapa dengan sapaan “Pak”, “Buk” “Mas” ataupun “Mbak”. Untuk menghargai mereka yang bekerja disana.

7.  On Time
On time merupakan point penting dalam pekerjaan, bukan hanya waktu kedatangan pada saat meeting, atau kehadiran. On time juga dapat berarti pada saat kita mengumpulkan deadline. Perusahaan sangat senang apabila mendapat karyawan yang on time dalam segala hal, meskipun kita karyawan magang, on time merupakan point penting bagi kita agar perusahaan memiliki ketertarikan kepada kita dan akan berat hati untuk melepaskan kita apabila kita akan selesai magang.

8.  Bekerja Maximal
Terkadang pada saat mengerjakan tugas banyak orang yang bekerja cepat, tapi tidak teliti, sama pada saat seperti mengerjakan deadline kita dituntut untuk menyelesaikannya dengan cepat, sebelum deadline. Akan lebih baik pada saat kita mengerjakan tugas seperti deadline, lebih teliti, lebih akurat, lebih baik, dan lebih cepat. Tentu saja metode kerja seperti ini tidak didapat begitu saja, itulah gunanya kita melakukan magang, agar metode seperti itu dapat diasah sejak kecil.

9.  Jangan suka komplain dan ngegosip.
Komplain hanya akan membuat masalah semakin runyam dan bertambah panjang, sebagai karyawan magang, ada baiknya kita menerima perintah dari atasan kita selama itu baik untuk perusahaan dan tidak merugikan kita, sebenarnya tidak ada hal yang harus dikomplain,
Ngegosip merupakan hal yang merugikan bagi perusahaan, karena dalam sebuah perusahaan, seseorang itu dibayar untuk bekerja bukan untuk mengobrol, selain mengurangi efesiensi waktu dalam bekerja, ngegosip juga akan membuat pekerjaan kita menjadi tidak konsen dan berantakan.

10. membangun koneksi kerja
Pada saat magang kerja ada baiknya kita bukan hanya bekerja saja, lebih baik apabila ada waktu kosong dan tidak ada kerjaan, kita membangun koneksi yang banyak dalam perusahaan baik itu dalam divisi yang sama ataupun berbeda, selain menambah teman, koneksi dalam bekerja juga akan membantu kita dalam pekerjaan seperti mendapatkan tips, membantu mengatasi orang lain, mendapatkan informasi, dan lain-lain.

10 hal diatas merupakan tips-tips yang dapat membuat kita sukses dalam magang kerja, apabila ragu dan masih bingung apasih gunanya kita magang, dan membaca (artikel ini)

Artikel Terkait

Gunakan selalu bahasa yang sopan dan tidak spam dalam berkomentar, karena komentar yang baik menunjukkan kualitas dari orang tersebut.
EmoticonEmoticon