Thursday, April 30, 2015

SENI BELA DIRI MEMATIKAN DI DUNIA

Sesuai dengan namanya, bela diri sebenarnya berfungsi sebagai seni, adapun kegunaan lain dari seni bela diri itu untuk mempertahankan diri kita dari hal-hal yang negatif,
Tanpa basa basi kita mulai saja.


1. Kung Fu




Kung Fu merupakan seni bela diri yang identik dengan shaolin. Kung Fu ini kebanyakan diajarkan oleh biksu, Kung Fu merupakan seni bela diri tertua di Dunia, dalam seni bela diri Kung fu para biksu percaya, tidak semua orang dapat mempelajari Kung Fu, dalam kepercayaan biksu, mereka sangat menanamkan moral yang baik, kerendahan hati, ketekunan, kepercayaan, kesabaran, dan penghormatan kepada sesama.

Baca Juga : Cerita dibalik Model Rambut diseluruh dunia

2. Wing Chun



Wing Chun merupakan seni bela diri yang bertumpu kepada kesabaran, kelihaian, dan kelincahan gerakan, karena pada dasarnya gerakan Wing Chun ini merupakan Gerakan yang memanfaatkan kekuatan lawan, lalu mengubahnya menjadi kekuatan kita, lalu dengan cepat kita harus melakukan serangan balik,

Baca Juga : Cara Menjadi Pria yang Gentle tanpa Bertarung

3. Muay Thai




Muay Thai atau Thai Boxing merupakan seni bela diri asal Thailand, Seni Bela Diri ini tergolong mematikan karena seni bela diri menyerang pada titik vital, seperti leher, tengkuk, tengkorak kepala. yang lebih mematikan lagi bagian tubuh yang digunakan untuk menyerang tidak main- main seperti lutut, sikut, telapak tangan, Gerakan muay thai sendiri bersifat seperti menari, menggunakan kelincahan dan kekuatan sebagai dasar dari kekuatanm membuat gerakan muay thai ini benar - benar mematikan.

Baca Juga : Curhatan tentang lampu merah

4. Tae Kwon-do



Tae Kwondo merupakan bela diri asal korea, taekwondo merupakan seni bela diri yang banyak menggunakan kaki daripada tangan, untuk berlatih taekwondo diperlukan mental yang kuat dalam menyerang, karena kita akan berhadapan dengan musuh lalu menendangnya,

5. Karate.



Karate merupakan seni beladiri yang berarti tangan kosong, dimana dalam seni bela diri karate, seluruh serangan berpusat pada tangan, dalam seni bela diri karate mereka memusatkan tenaga sehingga tangan memiliki kekuatan seperti tombak, kebalikan dari seni bela diri taekwondo seni bela diri ini mengutamakan bantingan dan pukulan tangan dengan meminimalisir penggunaan kaki,  Seni Bela Diri ini berasal dari Jepang

6. Ninjutsu



Seperti gambar yang ada, Ninjutsu merupakan seni bela diri yang berasal dari jepang, seni bela diri ini juga merupakan seni bela diri yang mengutamakan keseimbangan tubuh, teknik bersembunyi, teknik penyergapan, ninjutsu ini banyak terkait dengan ninja, senjata yang biasa mereka gunakan mulai dari katana, shuriken, dan senjata seperti sabit, dalam seni bela diri Ninjutsu, kesabaran dan ketenangan sangat diutamakan, untuk keberhasilan dalam penyergapan.

7. Jujitsu



Jujitsu merupakan seni bela diri asal Jepang, dalam seni bela diri JuJitsu banyak terdapat bantingan, kuncian, dalam bela diri JuJitsu segala hal diperbolehkan dalam pertarungan sebenarnya untuk bela diri, seni bela diri ini lebih kearah seni bela diri bebas, karena yang membuat seni bela diri ini menjadi khas adalah teknik bantingan dan kunciannya.

8. Aikido



masih di daerah jepang, Aikido merupakan seni bela diri asal Jepang, hampir mirip dengan Wing Chun Aikido juga menggunakan kekuatan lawan untuk menyerang balik, akan tetapi dalam Aikido penggunaan senjata diperbolehkan, akan tetapi senjata yang dimaksud merupakan senjata yang ringan, seperti tongkat, belati, dll. dalam seni bela diri aikido, untuk mengalahkan lawan, pengguna aikido dipaksa untuk menerima / berpura-pura terkena serangan lawan, seperti mengikuti arus dan tidak melawan arus, lalu pemilik bela diri aikido akan menggunakan kesempatan untuk membanting dan melukai lawannya.


9. Judo.




Judo merupakan seni bela diri asal jepang, dalam seni bela diri ini hampir sama dengan aikido, Judo juga merupakan seni bela diri yang menggunakan kekuatan lawan untuk menyerang, dengan bantingan dan kuncian, akan tetapi dalam seni bela diri judo, mereka tidak berfokus pada penyerangan, jadi mereka hanya berfokus pada kuncian, dan bantingan, menggunakan segala macam cara untuk membanting lawan ke tanah.


10. Capoeira


Capoeira merupakan seni bela diri asal brazil. seni bela diri ini biasanya diiringi dengan tarian, dan teknik serangan yang indah, itu merupakan yang menjadikan capoeira merupakan teknik bela diri yang indah. seni bela diri Capoeira ini juga biasa diiringi dengan musik - musik tradisional. Sekarang Capoeira ini sudah tersebar ke berbagai belahan negara karena keindahan gerakannya, dalam Seni Capoeira dituntut kelincahan dan kelenturan dalam melakukan gerakan.


11. Krav Maga



Krav maga, Krav maga merupakan seni beladiri asal Israel, seni bela diri ini digunakan oleh pengawal presiden israel,bela diri ini sangat mematikan, karena menggunakan gerakan yang bebas, dapat menggunakan alat apa saja mulai dari tangan, kaki , kepala, maupun benda - benda sekitar yang dapat diraih oleh pengguna krav maga, tujuan dari krav maga ini, bagaimana agar lawan dapat dilumpuhkan dalam sekejap.


12. Pencak Silat.


Tidak ketinggalan juga, negara kita memiliki seni bela diri yang tak kalah indahnya dan juga tak kalah mematikannya, seni bela diri menggunakan kuda-kuda yang sangat kuat, mulai dari kuda-kuda kaki maupun pukulan, tokoh terkenal dalam bela diri pencak silat ini adalah si pitung, dalam pencak silat, senjata yang biasa digunakan merupakan golok, pencak silat juga merupakan salah satu seni bela diri yang dapat digunakan oleh anggota TNI dalam melindungi negara kita,


Jadi, Itulah merupakan seni bela diri mematikan yang terdapat di dunia, menurut kalian seni bela diri mana yang cocok untuk kalian, gunakanlah seni bela diri itu sebagai sarana untuk membela diri, pembugaran diri, dan juga sebagai sarana olah raga untuk menyehatkan tubuh, penggunaan seni bela diri apapun itu untuk ajang pamer, sok jago, dan untuk hal negatif lainnya sangan tidak disarankan, selain memperjelek seni itu sendiri, juga menjadi tempat penyalahgunaan fungsi dari bela diri tersebut. ada masukan, silahkan berikan komentarmu :)

Artikel Terkait

2 comments

oh ini toh perbedaan antara judo,karate dan taekwondo. #baru tau :D

Gunakan selalu bahasa yang sopan dan tidak spam dalam berkomentar, karena komentar yang baik menunjukkan kualitas dari orang tersebut.
EmoticonEmoticon