Saturday, February 28, 2015

Bahayanya Rokok


Siapa sih yang ga kenal dengan rokok, benda kecil yang berbahaya layaknya zat radio aktif ini dapat membunuh dalam sekejap, padahal didalam rokok sendiri sudah dicantumkan bahwa rokok dapat membunuhmu, ini mungkin sangat aneh apabila seseorang tau bahwa sesuatu dapat membunuhnya, tapi dia tetap meneruskannya, mungkin karena sudah terlalu banyaknya slogan bodoh yang mendoktrin pikiran anak muda saat ini sehingga mereka dengan santainya merokok, slogan bodoh
seperti “Gak Ngerokok Gak Ganteng”, merupakan slogan yang mendoktrin pikiran anak muda terutama di Indonesia sebagai konsumen rokok terbanyak di Dunia. Dengan harga rokok yang dapat dijangkau semua kalangan, merokok merupakan hal yang sangat sepele bagi mereka, terutama bagi pasangan yang memiliki kebiasaan merokok, cobalah mengancam pasangannya untuk berhenti merokok, selain merugikan dirinya, dia dapat merugikan orang lain juga, karena pada dasarnya, perokok pasif cenderung lebih mudah terserang penyakit seperti impotensi,kanker, jantung, dan paru. Daripada perokok aktif itu sendiri, maka dari itu, dihimbau kepada para pasangan untuk mengajak pacarnya ataupun mengancam pacarnya untuk berhenti merokok, “Pada Dirinya Sendiri aja dia gak sayang, apa yakin dia akan sayang padamu?” mungkin inilah yang harus kembali dipertimbangkan.

Banyak Juga kita temukan orang yang mempunyai kebiasaan merokok setelah makan, sebenarnya merokok setelah makan lebih berbahaya daripada merokok seperti biasa, bahayanya bisa mencapai 10x daripada merokok biasa, itu disebabkan oleh pada saat kita selesai makan, seluruh sel – sel tubuh melakukan aktivitas lebih cepat untuk menyerap nutrisi, aliran darah menjadi terbuka dan terpompa untuk menyampaikan nutrisi ke seluruh tubuh, jika kita merokok setelah makan, nutrisi yang sedang dalam proses itu akan tercampur dengan kandungan nikotin dan tart yang terdapat dalam rokok, sehingga menutup bahkan merusak proses aliran darah, dan penyebaran nikotin dan tart keseluruh tubuh menjadi lebih cepat dikarenakan proses dari penyerapan nutrisi tubuh tadi, oleh karena itu kita harus berhenti untuk tidak merokok,

Untuk Sekedar Informasi bagi kita, saya akan memberikan beberapa zat yang terkandung dalam narkoba

1. Nikotin
Zat ini mengandung candu bisa menyebabkan seseorang ketagihan untuk trus menghisap rokok

Pengaruh bagi tubuh manusia :

  • ·         menyebabkan kecanduan / ketergantungan
  • ·         merusak jaringan otak
  • ·         menyebabkan darah cepat membeku
  • ·         mengeraskan dinding arteri


2. Tar
Bahan dasar pembuatan aspal yang dapat menempel pada paru-paru dan bisa menimbulkan iritasi bahkan kanker

Pengaruh bagi tubuh manusia :

  • ·         membunuh sel dalam saluran darah
  • ·         Meningkatkan produksi lendir diparu-paru
  • ·         Menyebabkan kanker paru-paru


3. Karbon Monoksida
Gas yang bisa menimbulkan penyakit jantung karena gas ini bisa mengikat oksigen dalam tubuh.

Pengaruh bagi tubuh manusia :

  • ·         mengikat hemoglobin, sehingga tubuh kekurangan oksigen
  • ·         menghalangi transportasi dalam darah


4. Zat Karsinogen
Pengaruh bagi tubuh manusia :

  • ·         Memicu pertumbuhan sel kanker dalam tubuh


5. Zat Iritan

  • ·         Mengotori saluran udara dan kantung udara dalam paru-paru
  • ·         Menyebabkan batuk


Zat-zat asing berbahaya tersebut adalah zat yang terkandung dalam dalam ASAP ROKOK, dan ada 4000 zat kimia yang terdapat dalam sebatang ROKOK, 40 diantaranya tergolong zat yang berbahaya misalnya : hidrogen sianida (HCN) , arsen, amonia, polonium, dan karbon monoksida (CO).


Jadi apakah anda masi ingin melanjutkan merokok, atau anda masih sayang dengan pacar,teman,keluarga anda?? Ajaklah mereka untuk berhenti merokok, karena nyawa mereka lebih berharga daripada rokok itu sendiri.

Share Melalui Facebook, atau media sosial lainnya agar orang lain tahu dan mengerti, dan beri kami rate + apabila artikel ini bermanfaat bagi anda,

Artikel Terkait

1 comments so far

Gunakan selalu bahasa yang sopan dan tidak spam dalam berkomentar, karena komentar yang baik menunjukkan kualitas dari orang tersebut.
EmoticonEmoticon